Mataram, 20 Oktober 2024 – Dalam rangka memperingati Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024, Askrindo Syariah turut berpartisipasi dalam acara Pasar Keuangan Rakyat (PKR) yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Taman Rinjani Selong, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB). Acara yang berlangsung dari tanggal 18 hingga 20 Oktober 2024 ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Bulan Inklusi Keuangan yang bertujuan meningkatkan literasi dan akses masyarakat terhadap layanan keuangan, khususnya di daerah NTB.
Sebagai perusahaan penjaminan berbasis syariah, Askrindo Syariah hadir dengan membuka booth pameran bersama dengan Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (ASIPPINDO). Booth ini memperkenalkan berbagai produk dan layanan keuangan syariah yang dapat diakses oleh masyarakat, serta memberikan edukasi tentang pentingnya asuransi penjaminan syariah dalam menjaga stabilitas usaha dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif.
Dalam acara ini, pengunjung berkesempatan mendapatkan informasi langsung dari tim Askrindo Syariah terkait mekanisme penjaminan syariah, manfaatnya bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta berbagai solusi keuangan syariah lainnya yang mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Partisipasi Askrindo Syariah dalam kegiatan ini sejalan dengan komitmennya untuk memperluas akses layanan keuangan syariah di seluruh Indonesia dan mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan inklusi keuangan.
Melalui acara ini, Askrindo Syariah berharap dapat semakin mendekatkan layanan keuangan syariah kepada masyarakat dan membantu pelaku usaha di NTB untuk lebih memahami dan memanfaatkan layanan penjaminan berbasis syariah demi keberlangsungan usaha yang lebih baik.