Jakarta - PT Jaminan Pembiayaan Askrindo Syariah menunjukkan komitmen kepedulian sosialnya melalui dukungan terhadap program Dapur Umum bagi masyarakat terdampak banjir di Aceh. Program kemanusiaan yang dilaksanakan pada 13 dan 18 Januari 2026 ini merupakan kolaborasi bersama ASAR Humanity sebagai respons cepat terhadap kondisi darurat pascabencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Aceh.
Aksi kemanusiaan tersebut menyasar 160 Kepala Keluarga atau sekitar 800 jiwa yang mengalami keterbatasan akses terhadap kebutuhan pangan. Kehadiran Dapur Umum menjadi solusi penting bagi warga yang aktivitas hariannya terganggu akibat banjir, khususnya dalam memenuhi kebutuhan konsumsi harian di tengah kondisi darurat dan terbatasnya sarana memasak.
Program Dapur Umum dilaksanakan di dua wilayah terdampak cukup signifikan, yakni Gampong Lhok Sandeng, Kecamatan Meurah Dua, Kabupaten Pidie Jaya, serta Gampong Kekuyang, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah. Berdasarkan hasil asesmen lapangan, banjir menyebabkan banyak rumah warga terendam, aktivitas ekonomi lumpuh, serta akses distribusi bahan pangan belum sepenuhnya pulih.
Di lapangan, tim mendapati sebagian warga masih bertahan di sekitar rumah masing-masing dengan kondisi peralatan dapur yang rusak atau hilang akibat terendam banjir. Kesulitan memperoleh bahan pangan membuat kelompok rentan seperti anak-anak, lansia, dan keluarga terdampak sangat membutuhkan bantuan makanan siap santap. Dapur Umum pun berperan sebagai penopang ketahanan pangan selama masa tanggap darurat.
Pelaksanaan program ini melibatkan 10 relawan yang berperan aktif mulai dari persiapan, pengolahan, hingga pendistribusian makanan kepada penerima manfaat. ASAR Humanity menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PT Jaminan Pembiayaan Askrindo Syariah, para relawan, serta seluruh pihak yang telah bersinergi dalam menghadirkan bantuan nyata bagi penyintas banjir di Aceh. Kolaborasi ini diharapkan menjadi semangat gotong royong dalam mendukung proses pemulihan masyarakat pascabencana.